Trik Agar Anak Kuliah Bisa Beli Mobil Sendiri

oleh -1,105 views
oleh
Trik Agar Anak Kuliah Bisa Beli Mobil Sendiri 1

PURJIANTO.WEB.ID, Trik Agar Anak Kuliah Bisa Beli Mobil Sendiri – Buang anggapan anak kuliahan tidak bisa beli mobil sendiri. Karena dengan ketekunan, semua pasti bisa beli mobil sendiri. Bagaimana caranya?

Menabung

Menabung adalah jalan utama yang harus dilakukan ketika ingin membeli mobil impian. Menabung di sini adalah untuk mengumpulkan DP mobil. Caranya, langsung tabung uang jajan yang biasa orangtua berikan setidaknya sekitar 25%. Jangan lupa, setelah menerima, langsung dimasukkan ke tabungan.

Mencari pekerjaan tambahan

Carilah pekerjaan yang bisa dilakukan di luar jam kuliah agar tidak mengganggu tugas utama. Misalnya menjadi freelancer fotografer dan penulis yang kini banyak dicari. Atau kamu juga bisa menjual barang seperti menjadi reseller sebuah brand. Semua pekerjaan bisa dilakukan asalkan halal dan menguntungkan. Supaya lebih disiplin, simpan uang dari pekerjaan tambahan kamu untuk ditabung demi mobil impian. Jangan terlena dengan jumlah uang yang terkumpul malah jadi malas kuliah. Ingat, menjadi freelancer hanyalah tugas tambahan, bukan tugas utama.

Pilih mobil di rentang harga termurah

Jika uang DP sudah terkumpul, pilihlah mobil murah dengan kisaran harga sekitar Rp 150-200 jutaan. Dengan anggaran itu, kamu sudah bisa kok mendapatkan mobil berjenis city car LCGC.

City car LCGC ini juga memiliki kualitas yang bagus dan irit bahan bakar karena kapasitas mesin yang tidak setinggi SUV.

Trik Agar Anak Kuliah Bisa Beli Mobil Sendiri

Ada beberapa pilihan mobil yang cocok dari segi harga dan jenisnya. Ada apa saja? Simak yuk!

Honda Brio

Honda Brio selalu diminati banyak anak muda. Bentuknya yang mungil dan sporty membuat orang tertarik dengan mobil ini. Dari segi mesin, Honda brio memiliki mesin konvensional 5 percepatan dengan kapasitas tangki mulai dari 1,2 liter hingga 1,3 liter. Mobil ini juga mudah dimanuver dan suku cadangnya gampang didapatkan. Jadi cukup aman ketika ada masalah di kemudian hari.

Toyota Agya

Ingin mencari mobil yang irit bensin? Toyota Agya adalah salah satunya. Mobil LCGC keluaran Jepang ini mempunyai ukuran yang cenderung mungil namun cukup gesit untuk meluncur di jalanan ibukota. Di dalamnya terdapat sistem keselamatan berupa airbags, side impact beam, dan pengereman ABS. Lengkap, murah, dan modis ada di dalam Toyota Agya.

Daihatsu Ayla

Sebagai mobil yang termasuk ke dalam kategori LCGC, mobil ini terbilang sangat irit bahan bakar. Pasalnya, Daihatsu memberikan dua tipe mesin, yaitu 1,0 liter dan 1,2 liter yang memang mengonsumsi sedikit bahan bakar. Lalu jika dilihat dari desain interior, Daihatsu Ayla cukup lega untuk penumpang dan penyimpanan barang walaupun bentuk luarnya sangat mungil. Jadi tidak akan menyesal jika kamu membeli Daihatsu Ayla.

Buat kamu yang ingin membeli mobil baru dengan aman, pastikan perusahaan tersebut memiliki kredibilitas baik dan bisa dipercaya. Kini sudah banyak perusahaan leasing yang menawarkan jasa terbaik, salah satunya adalah SEVA.

SEVA adalah platform pembiayaan dari Astra yang dapat membantu kamu untuk membeli mobil dengan cara mudah dan nyaman secara finansial, baik untuk mobil baru maupun over kredit. Tak hanya itu, kamu pun bisa membeli mobil secara online melalui website SEVA. Cukup ikuti saja langkah-langkahnya, Anda bisa mendapatkan mobil yang diinginkan.

Kemudahan membeli mobil juga didukung dengan fitur Instant Approval yang dapat membantu kamu untuk terlebih dahulu memeriksa kondisi finansial sebelum memberikan pilihan mobil baru yang sesuai kemampuan. Fitur ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan finansial yang lebih untuk kamu di masa depan hingga mobil yang dibeli dapat dimiliki sepenuhnya.

Yuk, beli mobil yang jelas hanya di SEVA.